Kami mengulas vendor tidak hanya setelah melalui pengujian dan penelitian yang ketat namun juga mempertimbangkan tanggapan Anda dan komisi afiliasi dari para penyedia jasa. Beberapa penyedia merupakan milik perusahaan induk kami.
Ketahui selengkapnya
vpnMentor didirikan pada tahun 2014 untuk mengulas layanan-layanan VPN dan mencakup materi yang terkait dengan privasi. Saat ini, tim kami yang terdiri dari ratusan peneliti keamanan siber, penulis, dan editor terus berjuang untuk membantu pembaca mendapatkan kebebasan online mereka bekerja sama dengan Kape Technologies PLC, yang juga menjadi pemilik dari produk-produk berikut: ExpressVPN, CyberGhost, ZenMate, Private Internet Access, dan Intego, yang mungkin juga diulas pada situs web ini. Ulasan yang diterbitkan pada vpnMentor bisa dipercaya sebagai informasi yang akurat hingga tanggal penerbitan setiap artikel, dan ditulis sesuai dengan standar pengulasan kami yang ketat dengan memprioritaskan, pengamatan yang profesional dan jujur dari penulis ulasan, juga dengan mempertimbangkan kemampuan dan kualitas teknik dari produk sekaligus dengan nilai komersialnya bagi para pengguna. Ulasan dan peringkat yang kami publikasikan bisa juga mempertimbangkan kepemilikan bersama seperti yang kami singgung di atas, dan komisi afiliasi yang kami peroleh dari pembelian melalui tautan di situs web kami. Kami tidak mengulas semua penyedia VPN dan informasi ini diyakini keakuratannya hingga tanggal penerbitan setiap artikel.
Pengungkapan Iklan

vpnMentor didirikan pada tahun 2014 untuk mengulas layanan-layanan VPN dan mencakup materi yang terkait dengan privasi. Saat ini, tim kami yang terdiri dari ratusan peneliti keamanan siber, penulis, dan editor terus berjuang untuk membantu pembaca mendapatkan kebebasan online mereka bekerja sama dengan Kape Technologies PLC, yang juga menjadi pemilik dari produk-produk berikut: ExpressVPN, CyberGhost, ZenMate, Private Internet Access, dan Intego, yang mungkin juga diulas pada situs web ini. Ulasan yang diterbitkan pada vpnMentor bisa dipercaya sebagai informasi yang akurat hingga tanggal penerbitan setiap artikel, dan ditulis sesuai dengan standar pengulasan kami yang ketat dengan memprioritaskan, pengamatan yang profesional dan jujur dari penulis ulasan, juga dengan mempertimbangkan kemampuan dan kualitas teknik dari produk sekaligus dengan nilai komersialnya bagi para pengguna. Ulasan dan peringkat yang kami publikasikan bisa juga mempertimbangkan kepemilikan bersama seperti yang kami singgung di atas, dan komisi afiliasi yang kami peroleh dari pembelian melalui tautan di situs web kami. Kami tidak mengulas semua penyedia VPN dan informasi ini diyakini keakuratannya hingga tanggal penerbitan setiap artikel.

ExpressVPN review 2024: Aman, Tetapi Harganya Pantaskah?

Peringkat Kami: 9.9/10
Terbaik untuk Torrent & Streaming
Catatan Editor: ExpressVPN dan situs ini dimiliki oleh grup perusahaan yang sama.
Keira Waddell Pembaruan pada 18/11/2024 Pemeriksaan kebenaran oleh Matthew Amos Penulis Senior

ExpressVPN adalah salah satu nama yang paling populer dan tepercaya dalam industri ini. VPN ini dikenal sebagai salah satu VPN tercepat dan teraman, jadi saya penasaran apakah klaim tersebut benar. ExpressVPN bukanlah VPN termurah, tapi sering menawarkan diskon yang membuatnya lebih berharga untuk uang yang dibelanjakan. VPN bagus lainnya juga menawarkan fitur keamanan serupa dengan harga yang jauh lebih murah. Jadi, benarkah Anda perlu membayar seharga itu untuk VPN sebagus ExpressVPN?

Untuk menemukan jawaban, kami melakukan pengujian ekstensif di desktop perangkat seluler menjalankan Windows, Mac, Linux, Android, dan iOS. Kami menguji kecepatannya sambil bermain game, streaming, dan torrent. Kami juga mengeksplorasi fitur-fitur keamanannya, perangkat yang kompatibel, dan protokol Lightway miliknya sendiri. Tujuannya adalah untuk melihat apakah VPN ini tetap layak dipercaya, saya menggali lebih dalam pada kebijakan privasinya, audit independen, dan riwayat perusahaan ini.

Kesimpulan saya: ExpressVPN sulit untuk dikalahkan dalam hampir setiap aspek. VPN ini benar-benar layak dengan harganya. Ini adalah salah satu VPN tercepat yang pernah saya uji, sangat mudah digunakan, dan memiliki fitur keamanan yang kuat. Plus, ini adalah salah satu VPN terbaik untuk streaming dengan aman, dan memiliki aplikasi router VPN terbaik yang pernah saya coba. Ada juga jaminan uang kembali, jadi Anda bisa mencoba semua fitur ExpressVPN tanpa risiko. Anda mendapatkan 30 hari untuk meminta pengembalian dana jika ternyata tidak cocok untuk Anda.

Coba ExpressVPN Tanpa Risiko >>

Singkatnya? Inilah Temuan Utama Saya

Kelebihan

Kekurangan

ExpressVPN Promo Desember 2024: Hanya untuk waktu terbatas, Anda bisa dapatkan langganan ExpressVPN dengan potongan hingga 82%! Jangan lewatkan!

Fitur ExpressVPN — Pembaruan 2024

10.0
💸 Harga 4.99 USD/bulan
📆 Jaminan Uang Kembali 30 Hari
📝 Apakah VPN menyimpan catatan Tidak Ada
🖥 Jumlah server 3000+
💻 Jumlah perangkat per lisensi 8
🛡 Tombol pemutus Ya
🗺 Berpusat di negara Virgin Islands (British)
🛠 Dukungan 24/7 Live Chat Support
📥 Mendukung torrent Ya

Streaming: Pemutaran yang Luar Biasa Tanpa Buffering atau Lama Memuat

10.0

ExpressVPN sangat cocok dengan layanan streaming seperti Netflix, Disney+, Amazon Prime Video, dan BBC iPlayer. Untuk pengujian ini, saya menggunakan tim internasional untuk memastikan VPN berfungsi pada semua platform streaming populer. ExpressVPN terus-menerus memperbarui servernya, jadi kami jarang mengalami masalah.

Yang paling mencolok adalah ExpressVPN berfungsi pada semua platform yang kami coba tanpa perlu beralih server atau mengubah pengaturan apa pun. Semua 3.000 server dioptimalkan untuk streaming, jadi kami terhubung dengan mudah dan mulai streaming.

Dapat mengakses dengan aman platform-platform berikut ini dengan ExpressVPN:

Netflix Hulu Disney+ BBC iPlayer Max Crunchyroll
Amazon Prime Video Peacock ESPN+ Paramount+ Rai Play Globoplay
DStv ProSieben 6Play ORF CBC Gem Vudu
Pluto TV Discovery+ Locast Rakuten Viki IPTV AT&T TV
Now TV ITV Hotstar Crackle Zatto Channel 4
Sky TV beIN Sports DAZN fuboTV Sling TV Kodi
Showtime Apple TV YouTube Spotify UKTV Crave
Catatan editor: VPN yang kami rekomendasikan mempunyai kebijakan tanpa pencatatan (no-log) yang ketat untuk mencegah pelacakan aktivitas online. Artinya kita bertanggung jawab sendiri atas bagaimana menggunakan VPN, jadikan pastikan untuk mengikuti semua regulasi dan aturan yang berlaku. Saya dan rekan saya menentang pelanggaran hak cipta.

Berfungsi Pada: 20+ Pustaka Netflix, Termasuk AS, UK, dan Jepang

Saya dan rekan internasional saya dapat dengan aman menonton dan streaming Netflix tanpa hambatan. Dalam pengujian ini, setiap orang bisa mengenkripsi koneksi mereka sambil tetap menonton perpustakaan Netflix lokal mereka.

Rekan Inggris saya mulai menguji menggunakan server Midlands dan bisa masuk ke akun Netflix Inggrisnya tanpa masalah.

Screenshot showing the ExpressVPN app connected to a UK server over a browser streaming NetflixTidak ada perbedaan kualitas di seluruh episode yang dia tonton

Rekan tim saya di 20 negara yang berbeda juga dapat menonton akun Netflix mereka masing-masing. Secara keseluruhan, ExpressVPN mampu mengakses perpustakaan Netflix berikut ini tanpa ada tambahan penundaan:

Inggris Kanada Amerika Serikat Australia Prancis
Chile Jepang Jerman Italia Brasil
Swedia Selandia Baru Hong Kong Belanda Swiss
Kolombia Malaysia Rumania Spanyol Yunani

Berfungsi untuk: Disney+

Kami dapat menyaksikan acara seperti Welcome to Wrexham di Disney+ tanpa ada bufer di beberapa negara tempatnya tersedia (hanya bisa ditonton di negara tertentu).

Screenshot showing the ExpressVPN app connected to a UK server over a browser streaming Disney+Penguji AS mendapatkan kualitas yang sangat bagus pada server di seluruh negara bagian

Penguji kami dapat menonton Disney+ di AS, Australia, Kanada, Italia, dan Inggris tanpa bufer. Hanya ada masalah kecil, yaitu butuh sekitar 3 detik lagi untuk memuat video bagi kolega kami di Australia.

Berfungsi Pada: Prime Video

Lagi-lagi, rekan tim saya di UK dapat beralih platform tanpa beralih server atau mengubah pengaturan. Menyaksikan Prime Video tanpa masalah di situs utama Amazon menggunakan server UK yang sama di Midlands. Rekan saya di Amerika juga memiliki pengalaman yang sama.

Screenshot showing the ExpressVPN app connected to a UK server over a browser streaming Amazon Prime VideoVideo dimuat dengan kualitas terbaik langsung tanpa menunggu pemrosesan piksel

Di belahan dunia yang lain, platform streamingnya ada sedikit perbedaan dan ditempatkan pada domain primevideo mandirinya. Apa yang dialami rekan kami sama saja - rekan saya di Jerman, Kanada, dan Australia tidak kesulitan streaming pada Prime.

Berfungsi Pada: BBC iPlayer

ExpressVPN langsung berfungsi pada BBC iPlayer pada upaya pertama, tetapi mempertimbangkan kepopuleran platform ini, kami menguji servernya di seluruh 5 lokasi server ExpressVPN. Semuanya berfungsi pada iPlayer tanpa hambatan dan kami menonton maraton acara Radio 1’s Big Weekend.

Screenshot showing the ExpressVPN app connected to a UK server over a browser streaming BBC iPlayerRekan Inggris saya juga dapat menonton BBC iPlayer dengan video kualitas super

Berfungsi untuk: Hulu

Hulu terutama tersedia di AS, dan rekan kerja saya di AS dapat menonton acara dan film di platform dalam HD dengan waktu pemuatan sangat singkat saat terhubung ke server AS ExpressVPN.

Screenshot showing the ExpressVPN app connected to a UK server over a browser streaming HuluExpressVPN mampu memuat video pada Hulu dari mana saja

Banyak VPN terbentur kesulitan dalam mengakses Hulu dengan aman karena teknologi deteksi VPN-nya yang berkemampuan tinggi. Jadi, suatu hal yang mengesankan melihat ExpressVPN mampu streaming tanpa hambatan.

Juga Berfungsi Pada: Max, Peacock, Crunchyroll, ESPN+, DAZN, RTL, Kodi , beIN Sports, dan lain-lain

ExpressVPN berfungsi pada setiap platform yang kami coba, termasuk Max, Peacock, Crunchyroll, ESPN+, beIN Sports dan banyak lagi yang lainnya. Rekan tim saya bahkan bisa streaming film dari domain publik, Night of the Living Dead di Kodi.

Secara keseluruhan, ExpressVPN merupakan VPN unggulan untuk streaming. Juga bisa digunakan pada lusinan situs dan aplikasi media sosial populer. Sama halnya dengan ketika kami menguji platform streaming, kami memanfaatkan tim internasional untuk mengakses berbagai aplikasi. Aplikasi tersebut mencakup Facebook, Instagram, Google (dan layanan Google seperti Gmail), Twitter, YouTube, WhatsApp, Snapchat, Tinder, dan lainnya.

Pada kenyataannya, kami biasanya menyertakan bagian “Tidak berfungsi untuk…”; tetapi bagian itu tidak diperlukan di sini.

Diskon 82%

Raih potongan 82% ExpressVPN sekarang + 6 Bulan Gratis!

Jaminan Uang-Kembali: 30 Hari

Hemat lebih banyak sekarang!

Kecepatan: Pada server lokal dan Jarak jauh Luar biasa

10.0

ExpressVPN memberikan kecepatan tertinggi dari semua VPN yang telah kami uji. Kami memiliki penguji khusus kecepatan yang menguji kecepatan ExpressVPN, dan semua vendor papan atas lainnya secara rutin dari lokasi yang sama di Inggris. Dengan demikian membantu menciptakan perbandingan yang adil karena semua pengujian dalam tabel di bawah dilakukan dengan koneksi yang sama. Hasil dari ExpressVPN dicatat menggunakan protokol Lightway UDP karena memberikan kami kecepatan terbaik.

Lihat bagaimana perbandingan ExpressVPN dengan VPN cepat lainnya

Tanpa VPN
Unduh
Unggah
Ping
USA (Dallas) AS (Dallas)
Unduh
Unggah
Ping
USA (Miami) AS (Miami)
Unduh
Unggah
Ping
USA (Los Angeles) AS (Los Angeles)
Unduh
Unggah
Ping
USA (New York) AS (New York)
Unduh
Unggah
Ping
Canada Kanada
Unduh
Unggah
Ping
Brazil Brasil
Unduh
Unggah
Ping
UK Inggris
Unduh
Unggah
Ping
France Prancis
Unduh
Unggah
Ping
Japan Jepang
Unduh
Unggah
Ping
Australia Australia
Unduh
Unggah
Ping
Singapore Singapura
Unduh
Unggah
Ping
244 Mbps
144.44 Mbps
6 ms
206.10 Mbps
96.52 Mbps
10 ms
185 Mbps
89.07 Mbps
87 ms
186.90 Mbps
125 Mbps
58 ms
63 Mbps
174.55 Mbps
49.08 ms
165.28 Mbps
95.55 Mbps
57 ms
165.58 Mbps
96.97 Mbps
183 ms
206.44 Mbps
52.29 Mbps
113 ms
190.51 Mbps
127.53 Mbps
118 ms
166.22 Mbps
145.92 Mbps
145 ms
158.29 Mbps
146.26 Mbps
178 ms
153.93 Mbps
157.04 Mbps
229 ms
160.63 Mbps
48.49 Mbps
5 ms
103.16 Mbps
49.78 Mbps
5 ms
111.47 Mbps
86.44 Mbps
116 ms
125.04 Mbps
28.32 Mbps
75 ms
200.96 Mbps
56.18 Mbps
56 ms
111.61 Mbps
49.52 Mbps
74 ms
186.53 Mbps
104.80 Mbps
161 ms
73.75 Mbps
57.14 Mbps
133 ms
133.77 Mbps
81.13 Mbps
119 ms
104.89 Mbps
90.47 Mbps
144 ms
100.97 Mbps
74.94 Mbps
193 ms
68.68 Mbps
33.48 Mbps
210 ms
246.96 Mbps
220.41 Mbps
3 ms
191.52 Mbps
221.68 Mbps
44 ms
177.22 Mbps
201.23 Mbps
63 ms
126.02 Mbps
109.50 Mbps
75 ms
210.79 Mbps
108.71 Mbps
57 ms
141.11 Mbps
145.03 Mbps
57 ms
176.45 Mbps
68.62 Mbps
144 ms
117.35 Mbps
95.07 Mbps
119 ms
140.66 Mbps
20.66 Mbps
145 ms
108.14 Mbps
116.19 Mbps
141 ms
81.48 Mbps
128.92 Mbps
192 ms
60.78 Mbps
71.35 Mbps
226 ms
Pengujian ini dilakukan dari AS

ExpressVPN luar biasa kencang. Dengan kata lain, kecepatannya jarang-jarang turun lebih dari 40%, bahkan pada server paling jauh sekalipun. Dalam perspektif tertentu, adalah hal yang wajar bahkan pada VPN terbaik sekalipun bahwa kecepatan kita akan turun lebih jauh lagi. Contohnya, penurunan 20% pada server lokal dan hingga 60% untuk jarak jauh adalah angka yang wajar, bahkan pada VPN yang paling cepat.

Kecepatan Lokal

Server lokal ExpressVPN adalah yang paling cepat dari yang kami uji. Kami hampir tidak pernah mendapatkan penurunan kecepatan lebih dari 5% pada lokasi terdekat. Kecepatan yang memadai seperti itu membuat kita tidak menyadari kalau kita sedang menggunakan VPN.

Screenshot showing the base speed and speed drop of just 2% from a server in UkraineNilai ping-nya juga cukup cepat untuk bermain game online

Server Ukraina mempertahankan kecepatan yang mengesankan, luar biasa mengingat jaraknya yang 2.500km dari lokasi pengujian di Inggris.

Kecepatan Jarak Jauh

Bahkan menyeberang lautan di AS, kecepatan kami hampir-hampir tidak turun lebih dari 25%. Kecepatan itu sudah termasuk mengesankan jika lokasi servernya dekat saja, dan bukan berjarak lebih dari 8.500km. Pelambatan terbesar yang biasanya kami temui adalah di Tokyo. Saya mengalami banyak VPN menurun kecepatannya hingga 80% atau lebih pada server yang sejauh ini (sekitar 10.000km), tetapi ExpressVPN biasanya jauh lebih cepat.

Screenshot of Ookla speed tests done with no VPN and while connected to ExpressVPN's Tokyo serverKecepatan upload kami hanya menurun 17% pada server di Tokyo

Singkatnya, ExpressVPN tetap berkinerja terbaik dalam kategori ini. Kami secara rutin mengumpulkan hasil pengujian ini selama bertahun-tahun, dan VPN selalu mempertahankan tingkat kinerja ini. Jika membutuhkan VPN yang paling sedikit memengaruhi kecepatan dasar, tidak ada yang lebih baik dari ini.

Bermain Game: Bermain Game dengan Lancar pada Server Terdekat dan Jarak Menengah

9.5

ExpressVPN berfungsi dengan sangat baik untuk game online, dan VPN ini menurunkan nilai ping kami pada server terdekat. Server di Inggris memberikan kami nilai latensi 29ms dibandingkan dengan 32ms yang kami dapatkan tanpa terhubung ke VPN.

Nilai Ping adalah ukuran terpenting untuk game, dan kita memerlukan angka di bawah 85ms untuk bermain online. Karena ping ini mengukur tindakan kita sehubungan dengan respons dari layar. Jika kita menekan tombol dan tokoh kita tidak langsung bergerak, kita tidak akan bisa tetap bersaing. Untungnya, ExpressVPN selalu memberi ping di bawah 85ms pada semua server Eropa.

Screenshot showing the ExpressVPN app connected to a UK server over a retro gameSaya bisa berlari, melompat, terbang, dan menembak tanpa penundaan

Kita bisa menikmati game dari semua aliran karena VPN ini juga berfungsi dengan baik pada game menembak yang bergerak cepat. Saat bermain Counter-Strike 2, saya memuat kompetisi dengan cepat seperti biasanya. Jumlah lag yang sekecil apa pun akan terasa dalam game jenis ini, tetapi saya tidak pernah merasakannya pada server terdekat.

Akan lebih sukar lagi untuk menikmati game online pada server jarak jauh, tapi itu wajar saja. Saya belum pernah menemui VPN yang berfungsi dengan baik untuk game pada lokasi yang sangat jauh. Mengirimkan data melintasi dunia selalu menaikkan nilai ping, bahkan pada VPN tercepat yang kami uji.

Jaringan Server: Pilihan Server Global Sangat Banyak

9.6

Mungkin kalian perhatikan kalau kami menggunakan server Midlands yang sama untuk pengujian ExpressVPN kami yang berbasis di Inggris (UK). Itu bukan karena kami malas; itu agar lebih memudahkan untuk menggambarkan optimalisasi seluruh jaringan ExpressVPN untuk streaming, game, torrent, dan bahkan untuk penyamaran (obfuscation).

Jadi, meskipun hanya memiliki 3.000 server dibandingkan dengan milik Private Internet Access yang 29.650, tetap bisa menghindari kepadatan berlebih sambil terus mempertahankan kecepatan yang tinggi. Artinya, aktivitas online tidak terkurung pada server tertentu saja, juga akan lebih memudahkan. Juga, kita bisa selalu terhubung dengan cepat ke server, saya jarang-jarang menunggu hingga lebih dari 2 detik, ini lebih cepat dari kebanyakan VPN.

Ada banyak sekali pilihan lokasi di berbagai negara, dengan 5 di Inggris (UK), 24 di AS, dan berbagai kota di Jerman, Italia, Jepang, Australia, dan Kanada, adalah beberapa contohnya. Server setingkat kota memudahkan kita mengoptimalkan kecepatan. Itu karena memungkinkan untuk mengetahui di kota mana server berada, jadi lebih mudah untuk menemukan yang terdekat.

Dan dengan lokasi di 105 negara, termasuk Indonesia, kita mendapatkan cakupan seluruh dunia, juga di beberapa kawasan yang sedikit saja VPN bersedia melayaninya. Seperti di Panama, Honduras, Lebanon, Kenya, Makau, Mongolia, Armenia, dan Malta.

Meskipun semua alamat IP dimiliki sendiri oleh ExpressVPN, juga bekerja sama dengan beberapa pusat data pihak ketiga. Tugas mereka adalah untuk memelihara server, tetapi mereka tidak memiliki akses pada informasi di dalamnya. Setelah menghubungi ExpressVPN, saya diberitahukan bahwa rekanan mereka bisa melihat lalu lintas yang masuk dan keluar dari server. Namun, mereka tidak memiliki mandat untuk menghubungkan segala aktivitas online dengan pengguna tertentu.

Teknologi TrustedServer

ExpressVPN meningkatkan keamanan dan privasi Anda dengan menjalankan server yang hanya menggunakan RAM (tanpa cakram penyimpanan). Mereka menyebut ini sebagai Teknologi TrustedServer. RAM tidak mampu menyimpan data apa pun, jadi begitu di-restart, setiap data dari sesi Anda sebelumnya akan dihapus. Segalanya, termasuk sistem operasinya, dimuat ulang dengan segar pada setiap booting dari citra hanya baca yang aman yang tersimpan di hard drive. Ini meningkatkan keamanan teknologinya dalam cara berikut:

Screenshot displaying a page from ExpressVPN's website where it explains its TrustedServer technologyIni meningkatkan keamanan dengan menyuntikkan setiap server dengan kode paling mutakhir

Kebanyakan VPN menyimpan informasi mereka pada hard drive. Ini kurang aman karena hard drive akan terus menyimpan data sampai dihapus secara manual. Server-server ExpressVPN di-reboot setiap 1-2 minggu. Karena server-server ini tidak akan menyimpan informasi sensitif, Anda akan aman berapa pun seringnya server di-reboot. Namun, sisi baiknya adalah servernya diaktifkan ulang secara kontinyu untuk memastikan server selalu menjalankan teknologi terbaru.

ExpressVPN bahkan menawarkan hadiah bug bounty sebesar $100,000, kurs saat ini sekitar Rp1,6 milyar, kepada siapa pun yang dapat menemukan kelemahan dalam servernya. Jumlah ini adalah salah satu yang tertinggi yang pernah ditawarkan oleh perusahaan mana pun di Bugcrowd (situs tempat mereka mengadakan bug bounty mereka). ExpressVPN tidak berharap ada yang mendapatkan akses tidak sah ke servernya, atau menemukan bocoran. Jadi, ini menunjukkan kepada saya bahwa mereka sangat yakin dengan keamanan servernya.

Smart Location

Smart Location memang memudahkan, tapi kita bisa menemukan server paling cepat sendiri. Misalnya, Smart Location terus berupaya menghubungkan rekan Inggris saya dengan London Timur, tetapi Midlands lebih cepat sekitar 2 hingga 3%.

Server Penyamaran (Obfuscated Server)

Semua server ExpressVPN memiliki penyamaran (obfuscation) otomatis. Tidak ada server spesial, pengaturan, atau protokol penyamaran - yang dibutuhkan hanya yang standar saja. Pilihan protokol Otomatis. Servernya mampu mendeteksi blokir VPN dan memberikan lapisan enkripsi tambahan saat dibutuhkan. Artinya, kita mungkin tidak menyadarinya ketika kita menghindari blokir media yang tangguh atau daftar blokir situs web, atau pada hotspot WiFi publik.

Server Virtual

Pemerintah India menetapkan undang-undang berbagi data yang akan mementahkan kebijakan tanpa pencatatan (no-log) VPN. Oleh karena itu, ExpressVPN menyediakan server virtual di India. Itu artinya, mereka bisa memberikan IP India, tetapi bukan lokasi fisiknya (berada di Singapura atau Inggris).

Inilah server ExpressVPN yang hanya virtual.

Dalam menjaga kemudahan penggunaannya secara umum daripada penyesuaiannya, ExpressVPN tidak menyediakan IP khusus (pribadi, alamat IP eksklusif).

Keamanan: Kredensial yang Sempurna untuk Melindungi Data

10.0

Jajaran fitur keamanan ExpressVPN dan enkripsi tingkat bank akan melindungi data kita. Saya sudah menguji secara menyeluruh tombol pemutus (kill switch), kanal terbagi (split tunneling), dan kompatibilitas dengan Tor. Juga, saya membandingkan protokolnya dan juga menggali lebih dalam pada teknologi Lightway miliknya. Yang disebut belakangan memberikan ExpressVPN keunggulan atas pesaingnya dalam hal efisiensi dan keamanan.

Enkripsi: Proteksi Level Bank

Teknologi enkripsi ExpressVPN melindungi informasi pribadi Anda. Menjaga keamanan Anda dengan enkripsi AES 256-bit, yang menggabungkan pembuat sandi AES 256-bit dengan kunci RSA 4096-bit dan otentikasi HMAC SHA-512. Dengan kata lain, data Anda pada dasarnya tidak bisa dipecahkan. Ini adalah tingkat enkripsi yang sama yang digunakan oleh militer, bank, dan pemerintah.

Jumlah bit dalam sebuah kunci menentukan jumlah kombinasi yang mungkin. Misalnya, 1 bit menghasilkan 2 kombinasi, sementara 8 bit menghasilkan 256 kombinasi. Namun dengan 256 bit, Anda mendapatkan kombinasi angka sebanyak 78 digit, membuatnya sangat sulit untuk dipecahkan walaupun hanya sebagian kecil dari data tersebut. Untuk menguraikannya, bahkan komputer paling canggih sekalipun membutuhkan waktu miliaran tahun.

ExpressVPN menjamin keamanan tinggi untuk transfer data, seperti berbagi berkas P2P, melalui penggunaan otentikasi HMAC SHA-512. Ini menggunakan kunci rahasia bersama yang memungkinkan pengirim dan penerima untuk memverifikasi keaslian sebuah berkas. Setiap perubahan dalam kunci rahasia akan menunjukkan ada manipulasi, memungkinkan deteksi yang cepat, jadi setiap pembobolasn akan segera dikenali dan ditangani.

ExpressVPN juga menggunakan perfect forward secrecy. Fitur ini mengubah kunci enkripsi Anda setiap kali Anda sesi masuk (log on), memastikan bahwa meskipun satu kunci bermasalah, sesi VPN sebelumnya dan yang akan datang tetap tidak dapat diakses karena menggunakan kunci yang berbeda.

Protokol Keamanan: Pilihan Superior untuk Semua Perangkat

Protokol adalah sederetan aturan yang digunakan oleh VPN untuk memberitahukan bagaimana informasi dienkripsi. Protokol dapat dialihkan dalam tab tab protokol untuk Windows, Mac, Android, dan iOS.

Screenshot showing the ExpressVPN Preferences panel with the Protocol tab selectedOpsi lanjutan dapat digunakan untuk mengubah sandi enkripsi

Berikut adalah 2 opsi utamanya:

  • Lightway. Protokol ini dikembangkan oleh ExpressVPN, dan tidak ada VPN lain yang menyediakannya. Protokol ini menyedot lebih sedikit baterai dan transisi antar jaringannya mulus, sehingga menjadi pilihan yang tepat untuk ponsel. Ada juga opsi UDP dan TCP. UDP lebih cepat selama pengujian kami, tapi TCP lebih dapat diandalkan pada jaringan yang tidak stabil.
  • OpenVPN. Protokol yang satu ini paling aman. Merupakan sumber terbuka, dan orang-orang dari seluruh dunia terus-menerus meneliti kodenya agar menjadi lebih tangguh. Juga memiliki opsi UDP dan TCP.

Aplikasi macOS juga memiliki IKEv2, dan akan ada opsi protokol lain tergantung pada perangkat yang digunakan. Ada juga pengaturan otomatis. Pengaturan ini akan memilih protokol terbaik untuk kita berdasarkan pada aturan dan situasinya. Secara keseluruhan, saya merekomendasikan Lightway UDP karena memberikan keseimbangan terbaik antara kecepatan dan keamanan.

Lightway

Lightway merupakan protokol milik ExpressVPN sendiri yang super ringan dan cepat (kecepatan kami sekitar 14% lebih cepat dibandingkan dengan OpenVPN). Pada perangkat mobile, protokol ini mengubah jaringan dengan cepat. Bukannya memutuskan koneksi VPN, protokol Lightway tidak berjalan ketika sinyal terputus, memungkinkan koneksi ulang dengan cepat ketika beralih antara jaringan mobile dan WiFi.

Di samping itu, Lightway sering kali membuat koneksi kurang dari satu detik. Hanya dengan 2.000 baris kode, Lightway menjadi salah satu dasar kode protokol VPN paling kecil, mempermudah audit dan penggunaan baterai lebih sedikit.

Protokol ini juga memberikan manfaat melalui WireGuard, protokol standar industri untuk kecepatan. Pertama, Lightway mendukung penyamaran. Pada VPN lain, kita perlu mengalihkan ke OpenVPN yang lebih lambat untuk mengaktifkan fitur keamanan ini. Lebih jauh lagi, Lightway menyediakan opsi TCP, tetapi tidak tersedia pada WireGuard.

Dengan Lightway sekarang kita juga mendapatkan proteksi pasca-quantum. Meskipun sebagian besar komputer tidak bisa membobol tingkat enkripsi standar dalam jangka waktu yang realistis, kejahatan siber dengan teknologi kuantum bisa melakukannya dalam beberapa hari. Karena itu kita patut bergembira ExpressVPN sudah memperbarui protokol ekslusifnya dengan proteksi quantum (kuantum), sehingga kita akan aman jika ada serangan yang meluas di masa mendatang.

 Uji Kebocoran: Lolos

ExpressVPN melewati semua uji kebocoran pada aplikasi Windows, Mac, Android, dan iPhone. Dalam serangkaian pengujian pertama, saya menggunakan ipleak.net pada 10 server yang berbeda.

My extensive tests revealed zero leaks 🙊Setiap protokol diuji dan lokasi saya yang sebenarnya tidak pernah terungkap

Gambar di atas menunjukkan bahwa setiap pengujian hanya memperlihatkan alamat IP dan server DNS Kanada dari VPN saya terkoneksi dalam aplikasi. Kebocoran IPv4, IPv6, WebRTC, dan DNS merupakan berbagai cara yang membuat data kita bisa diakses. Bahkan jika VPN melakukan dengan bagus untuk melindungi kita dengan berbagai cara, kebocoran seperti ini masih bisa terjadi. Karena itu merupakan hal yang melegakan jika ExpressVPN mempunyai proteksi kebocoran bawaan untuk menyembunyikan data kita dari setiap metode yang digunakan para peretas untuk mengakses data.

DNS Pribadi di Semua Server

Salah satu alasan ExpressVPN lulus dalam uji kebocoran yang saya lakukan adalah karena server DNS pribadinya. Anda perlu mengakses jaringan yang disebut Domain Name Server untuk berpindah antar situs web. Sebuah server DNS Pribadi menghilangkan perantara ini, mengeliminasi satu lagi area di mana informasi Anda bisa bocor.

Ada pilihan untuk menggunakan DNS Anda sendiri, namun saya anjurkan sebisa mungkin untuk tetap menggunakan server DNS Pribadi milik ExpressVPN.

Tombol Pemutus (Kill Switch)

Tombol Pemutus (Kill switch) milik ExpressVPN akan memblokir lalu lintas internet Anda jika koneksi VPN terputus, sehingga Anda selalu terlindungi. Ini adalah fitur yang sangat penting dalam setiap VPN, dan ExpressVPN menyebut fitur ini "Network Lock".

Screenshot showing how to activate the kill switch on ExpressVPN's desktop and mobile appsPada aplikasi mobile, dinamakan Network Protection dalam Pengaturan

Pada Windows, Linux, dan Mac, tombol pemutus ExpressVPN diaktifkan secara baku. Kita juga bisa mendapatkan akses ke perangkat dengan LAN. Sangat mudah jika kita mempunyai printer atau perangkat lain yang tersambung melalui WiFi.

Kompatibilitas Tor

ExpressVPN bisa digunakan bersama dengan Tor (The Onion Router) melalui teknik Tor over VPN. Tor beroperasi sebagai browser terpisah dengan mengenkripsi semua data dalam jaringannya. Pada mulanya, digunakan untuk penelusuran anonim pada web biasa, Tor bisa juga digunakan untuk mengakses web gelap (dark web).

Meskipun beberapa aktivitas gelap berada di tempat tersebut, dark web juga menyajikan platform penting untuk para aktivis dan pelapor/informan (whistleblower) di seluruh dunia untuk menyebarkan informasi penting secara anonim. Namun, sering kali dikaitkan dengan aktivitas kriminal, dan karena ISP dan petugas pemerintah bisa mendeteksi penggunaan browser Tor , maka disarankan untuk menggunakan VPN.

Kompatibilitas Perdagangan/Trading Kripto

Keamanan tingkat bank ExpressVPN menjadikannya pilihan terbaik untuk trading kripto. Saya masuk menggunakan akun Bitpanda di Mac dan menjual beberapa IOTA. Saya hanya perlu menanggapi email keamanan “Autentifikasi browser baru ini (Authenticate this new browser)”. Di iPhone, saya masuk ke Blockchain dan membeli beberapa Litecoin.

Saya berbicara dengan chat langsung ExpressVPN tentang hal ini, dan mereka mengatakan beberapa situs web dan aplikasi memblokir penggunaan proxy dan VPN, sehingga itu tergantung pada platform pilihan kita.

Proteksi Tingkat Lanjut

ExpressVPN melangkah lebih jauh lagi berkaitan dengan keamanan dengan fitur Proteksi Tingkat Lanjut-nya. Manajer Ancaman (Threat Manager) mencegah situs web dan aplikasi untuk berkomunikasi dengan pihak ketiga yang diketahui melacak aktivitas kita atau terlibat dalam perilaku jahat. Fitur ini tersedia pada semua aplikasi ExpressVPN dan juga pada router Aircove.

Selain itu, ExpressVPN juga mencakup fitur pemblokir iklan. Secara bersama-sama, Manajer Ancaman dan Pemblokir iklan berhasil menghentikan secara mengesankan 59% dari iklan dan pelacak pada pengujian saya. Hal itu sangat mengesankan untuk pemblokir VPN, tetapi kita juga bisa menggunakannya bersama-sama dengan pemblokir iklan gratis lainnya.

Screenshot showing the ExpressVPN app over an online ad blocker test toolSaya menguji ExpressVPN pada alat penguji pemblokir iklan online

Yang terakhir, kita bisa menggunakan Kontrol Parental (Parental Control) untuk memblokir situs-situs dewasa, memberikan pengalaman menjelajah yang lebih aman pada PC keluarga dan perangkat anak-anak.

Privasi: Perusahaan Tepercaya yang Tidak Menyimpan Data Kita

10.0

ExpressVPN memiliki kebijakan tanpa pencatatan dan berlokasi di luar Aliansi 14 Mata. Dimiliki oleh Kape Technologies yang juga memiliki banyak VPN lain (seperti CyberGhost dan Private Internet Access).

Apakah ExpressVPN Menyimpan Catatan? Tidak

ExpressVPN memiliki kebijakan tanpa pencatatan yang ketat, jadi tidak akan pernah menyimpan, membagikan, atau menjual data pribadi Anda.

Screenshot showing the ExpressVPN privacy policySaya menghargai betapa jelas kebijakan privasi ExpressVPN

ExpressVPN menyatakan hanya mengumpulkan:

  • Informasi yang Anda gunakan untuk mendaftar (detail faktur dan alamat email)
  • Berapa banyak aplikasi dan versi aplikasi yang telah Anda aktifkan
  • Hari ketika koneksi dilakukan (tanpa waktu spesifik)
  • Lokasi server yang Anda hubungkan (tetapi tidak alamat IP yang diberikan kepada Anda)
  • Jumlah transfer data yang dalam satu hari

Saya terkesan dengan betapa sedikit informasi yang disimpan; saya tidak dapat memikirkan VPN lain yang mengumpulkan lebih sedikit. Jumlah informasi yang minimal ini diperlukan untuk memelihara VPN dan tetap berkomunikasi dengan pelanggan. Informasi ini hanya menunjukkan bahwa Anda telah menggunakan VPN pada suatu titik, tidak lebih.

Selain dari semua yang lainnya, kebijakan ExpressVPN yang tidak menyimpan catatan diuji pada tahun 2017. Pemerintah Turki menyita salah satu server ExpressVPN saat menyelidiki sebuah kejahatan berat. Namun, mereka tidak menemukan informasi apa pun sebab tidak ada data yang disimpan, membuktikan kebenaran kebijakan no-logs (tanpa pencatatannya).

Apakah ExpressVPN Diaudit? Ya

Audit independen dilaksanakan oleh beberapa perusahaan keamanan bereputasi membuktikan bahwa ExpressVPN seaman yang dikatakannya. Laporan tersebut tidak pernah menemukan masalah besar dan semua masalah sepele berhasil diselesaikan dengan cepat. Dari semua VPN yang saja uji, ExpressVPN menjalani audit paling sering oleh berbagai perusahaan besar.

Cure53 mengaudit protokol Lightway-nya (2021), TrustedServer technology (2022), dan ekstensi Chrome dan Firefox (2018). Ekstensi browser-nya adalah sumber terbuka, jadi siapa saja dapat melakukan pengujian yang serupa. Audit terakhirnya adalah pada aplikasi Linux dan macOS di tahun 2022.

PricewaterhouseCoopers adalah salah satu perusahaan audit terkemuka dalam industri ini. Selama satu bulan penuh, mereka meninjau kebijakan privasi ExpressVPN dan TrustedServer technology dengan meneliti kodenya dan mewawancarai anggota timnya (2019).

KPMG mengatur perusahaan-perusahaan besar di berbagai bidang, mulai dari asuransi hingga pemerintah. Pada tahun 2022, VPN ini juga mengaudit teknologi TrustedServer dan kebijakan privasi ExpressVPN.

F-secure menguji keamanan banyak bank papan atas di dunia. Tahun 2022, perusahaan ini mencari kelemahan dalam aplikasi Windows v.12 dan tidak menemukannya.

ExpressVPN juga menerima sertifikat ioXt Alliance untuk aplikasi Android-nya. Aplikasinya pada tahun 2021 diperiksa untuk menemukan masalah keamanan tingkat rendah agar memastikan rancangannya dan seberapa bisa dipercaya.

Pada bulan Maret 2024, ExpressVPN menyewa Nettitude untuk melakukan salah satu pengujian penetrasinya yang sudah diakui untuk aplikasi Windows setelah seorang penulis teknologi melaporkan adanya kebocoran. Pengujian tersebut menemukan risiko taraf menengah yang dipecahkan VPN ini dengan cepat. Pengujian tersebut juga menuntun ExpressVPN untuk menerbitkan sebuah naskah di engrXiv Engineering Archive yang menjelaskan secara lebih menyeluruh tentang metode pengujian kebocoran DNS.

Bermarkas Di Kepulauan Virgin Inggris yang Ramah Privasi

ExpressVPN berlokasi di Kepulauan Virgin Inggris, sebuah negara tanpa undang-undang penyimpanan data. Negara tempat perusahaan VPN didirikan sangat penting karena harus mengikuti aturan dan regulasi yurisdiksi. Bersama dengan undang-undang privasi mereka yang kuat, sangat sulit bagi jaksa untuk mendapatkan surat perintah. Mereka tidak memiliki program pengawasan massal, dan Kepulauan Virgin Inggris juga berada di luar Aliansi 14 Mata (atau SIGINT Seniors Europe). Ini adalah kesepakatan antarnegara untuk berbagi data tentang warga negara mereka.

Meskipun merupakan wilayah seberang laut Inggris, Kepulauan Virgin Inggris beroperasi dengan otonomi penuh dalam pemerintahannya. Hal ini merupakan keuntungan karena Inggris menjadi bagian dari Aliansi 14 Mata. Meskipun negara lain dapat meminta pengadilan tinggi Kepulauan Virgin Inggris untuk membagikan data, pemerintah Kepulauan Virgin Inggris tidak dapat dipaksa untuk mengungkapkan informasi yang berkaitan dengan warga negara atau bisnisnya.

Bahkan dalam skenario hipotetis di mana negara lain mungkin memengaruhi mereka, penting untuk dicatat bahwa ExpressVPN tidak menyimpan data pelanggan. Meskipun demikian, berbasis di yurisdiksi yang ramah-privasi seperti ini memberikan perlindungan tambahan bagi informasi Anda yang saya hargai.

Apakah ExpressVPN berfungsi di China? Ya

ExpressVPN berfungsi di China, dan memiliki halaman web yang dikhususkan untuk materi itu. Disarankan untuk memilih opsi protokol Automatic dan daftar beberapa server yang semestinya bisa berfungsi di China. Server tersebut juga mencakup AS - Los Angeles 5 dan untuk UK - di Wembley, tetapi coba lihat situs webnya untuk mendapatkan daftar paling mutakhir. Kita juga mendapatkan server di Hong Kong, Taiwan, dan Makau.

Screenshot showing a chat with the ExpressVPN customer serviceDengan ExpressVPN, kita biasanya bisa berbicara dengan staf langsung dalam 30 detik

Situs web ExpressVPN diblokir di China, demikian juga banyak situs VPN lain. Tetapi, ExpressVPN menyediakan URL cermin/mirror untuk digunakan di China. Saya katakan lagi, yang terbaik adalah menghubungi layanan pelanggannya untuk mendapatkan URL terkini. Chat langsung juga memberitahukan saya kalau layanan ini berfungsi di negara-negara yang restriktif lainnya seperti Iran, UEA, Turki, Rusia, dan Arab Saudi.

Pemerintah China/Tiongkok telah melarang banyak VPN, tetapi belum pernah ada laporan publik adanya kasus kalau mereka merazia turis karena menggunakannya. Saya dan rekan tim saya tidak mendukung segala aktivitas ilegal dan menyarankan agar membaca aturan lokal sebelum memutuskan menggunakan VPN.

Torrent: P2P Didukung pada Server dan untuk Kecepatan

10.0

ExpressVPN memperbolehkan berbagi berkas P2P dengan lebar pita tak terbatas pada setiap servernya, jadi sangat cocok untuk torrent. Banyak VPN yang membatasi P2P hanya pada server tertentu saja, tetapi pada ExpressVPN, kita bisa menggunakan lokasi terbaik di dekat kita untuk mendapatkan kecepatan tertinggi. Servernya berfungsi pada qBitTorrent, Transmission, Vuze, Deluge, uTorrent, dan setiap aplikasi P2P utama lainnya.

Guna menguji kinerja torrent ExpressVPN, kami menggunakan Vuze untuk mengunduh film dari domain publik Night of the Living Dead. Menggunakan server UK - Midlands kami yang tepercaya, kami bisa mengunduh dengan kecepatan unduh 8,3 MB/s, menyelesaikan unduhan sebesar 1,76 GB dalam waktu kurang dari 4 menit. Hanya lebih lambat 1% dibandingkan dengan mengunduh berkas yang sama tanpa VPN.

ExpressVPN tidak menyediakan proxy SOCKS5. Namun menyediakan pengalihan port (port-forwarding), pada tingkat router, jadi sedikit rumit untuk dipasang. Saya rekomendasikan menggunakan VPN reguler karena dengan proteksi kebocorannya dan Network Lock (kill switch)-nya akan menjaga berbagi berkas kita tetap rahasia kapan saja.

Meskipun kegiatan torrent tidak dilarang di sebagian besar negara, mengunduh berkas hak cipta tidak demikian. Kami mendorong agar kita selalu mengakses torrent dalam domain publik agar mencegah kita melanggar hukum.

Instalasi dan App

10.0

Rancangan Sederhana Yang Nyaman Digunakan

Aplikasi desktop dan mobile ExpressVPN menarik, stabil, dan ramah pengguna, memiliki desain yang modern dan elegan dengan tombol daya besar di tengah.

Screenshot showing the 3 interfaces of the ExpressVPN app3 garis di pojok kiri atas akan membuka pengaturan

Saya senang melihat daftar server dan panel Preferensi-nya terpisah, sehingga mudah untuk digunakan. Juga, servernya terbagi ke dalam 4 subkategorisasi geografis, sehingga mudah ditemukan. Sementara, Preferences atau Preferensi diurutkan dalam 7 tab sederhana yang masing-masing diberikan label.

Memang benar, aplikasinya tidak memiliki sangat banyak fitur keamanan yang bisa disesuaikan. Tetapi, misalnya, saya tidak merasa saya membutuhkan fitur double VPN sementara kita mendapatkan penyamaran (obfuscation) otomatis di setiap server. Dan kita tidak perlu beralih ke enkripsi yang lebih rendah karena kita sudah mendapatkan VPN berkecepatan paling kencang. Semua fungsionalitas ada di sana; hanya saja terintegrasi.

Pengaturan dan Instalasi

Proses pendaftaran dan instalasi ExpressVPN memakan waktu kurang dari 3 menit.

Screenshot showing how to download ExpressVPN on the websiteCukup cari OS kita pada menu dan tekan tombol download

Panduan Singkat: Cara Menginstal ExpressVPN dalam 3 Langkah Mudah

  1. Memilih paket. Kunjungi situs web ExpressVPN untuk memulai proses pendaftaran. Pilih paket dan masukkan informasi Anda. ExpressVPN juga menawarkan jaminan uang kembali yang bertempo panjang selama 30 hari, sehingga Anda bisa mencobanya tanpa risiko.
  2. Menginstal aplikasi. ExpressVPN memiliki aplikasi khusus yang mudah digunakan untuk Windows, macOS, Linux, Android, dan iOS. Cukup unduh aplikasinya di perangkat pilihan Anda dan masukkan kode aktivasi Anda.
  3. Hubungkan ke server. Mulai streaming, menjelajah, bermain game, atau torrent secara aman dengan ExpressVPN.

Metode ini berlaku untuk perangkat Windows, Mac, iOS, dan Android. Jika Anda menggunakan Linux, Anda perlu menggunakan baris perintah. Pemasangan hampir secepat versi lainnya, dan ExpressVPN memiliki panduan pengaturan yang mendetail di situs webnya.

Kompatibilitas Perangkat: Tersedia di Banyak Perangkat Keras

ExpressVPN mendukung semua sistem operasi utama di berbagai perangkat. VPN ini menyediakan aplikasi khusus untuk platform Windows, macOS, Android, iOS, dan Linux. Termasuk juga aplikasi lengkap untuk perangkat Android TV.

Selain itu, aplikasi khusus tersedia untuk Apple TV, Amazon Fire TV, Fire Sticks, dan Chromecast dengan Google TV. Aplikasi tersebut dapat diakses melalui toko aplikasinya masing-masing untuk setiap perangkat. ExpressVPN juga sudah terpasang pada setiap smart TV TCL yang tersedia mulai tanggal 1 Februari 2024 yang semuanya disertai dukungan uji coba berlangganan 30 hari.

Koneksi kita juga bisa dienkripsi di hampir semua perangkat dengan aplikasi khususnya yang tersedia pada banyak router. Selain dari sistem operasi tersebut, MediaStreamer memungkinkan untuk terkoneksi dengan mudah ke perangkat yang biasanya tidak mendukung VPN, seperti mesin game dan smart TV.

Komputer Desktop: Aplikasi untuk Windows, Mac, dan Linux

Antarmuka aplikasi ExpressVPN untuk Windows dan Mac hampir identik. Namun, ada beberapa perbedaan dalam fiturnya. Meskipun protokol OpenVPN dan Lightway tersedia di kedua sistem, IKEv2 hanya tersedia di macOS. Perbedaan lainnya adalah Anda tidak mendapatkan fitur kanalisasi terbagi (split tunneling) jika Anda menggunakan OS 11 ke atas di Mac.

Anda memerlukan Windows 7 atau yang lebih baru, dan macOS 10.11 atau yang lebih lama. ExpressVPN juga telah menambahkan aplikasi khusus untuk perangkat Silicon Mac dari Apple (terkadang disebut M1 dan M2). Banyak aplikasi harus "diterjemahkan" agar dapat berfungsi untuk perangkat ini, yang biasanya menyebabkan masalah. Hal tersebut bukanlah sebuah masalah di sini; pastikan Anda memperbarui ke aplikasi Mac terbaru, dan ExpressVPN akan sepenuhnya kompatibel dengan teknologi Silicon Apple Anda.

Screenshot showing a chat with the ExpressVPN customer serviceHal ini memudahkan transisi jika berganti perangkat

Saya menemukan aplikasi itu mudah digunakan di semua 3 versi desktop, meskipun membutuhkan sedikit waktu untuk mempelajari perintah untuk Linux. Secara teknis, aplikasi ini tidak memiliki antarmuka grafis pengguna (GUI). Tidak banyak VPN yang melakukannya, tetapi Private Internet Access menawarkan salah satu yang dapat Anda gunakan dengan cara yang sama seperti aplikasi PC atau Mac Anda.

iOS dan Android

Umumnya, aplikasi Android dan iOS serupa dengan versi desktopnya.

Aplikasi Android memiliki semua fitur yang sama dengan aplikasi desktop (kanalisasi terbagi/split tunneling, tombol pemutus/kill switch, koneksi otomatis/auto-connect), bersama dengan beberapa ekstra. Ada juga fungsi crawl di bagian bawah layar utama dengan tips yang mengarahkan Anda ke blog ExpressVPN.

Fitur unik lainnya pada aplikasi Android memungkinkan Anda menonaktifkan tangkap layar (screenshot) dalam aplikasi. Ini mencegah aplikasi atau penyusup apa pun untuk dapat melihat informasi sensitif di layar aplikasi ExpressVPN Anda.

Screenshots of the Android and iOS ExpressVPN appsAplikasi untuk iOS jarang yang memiliki kanal terbagi oleh karena rancangannya

ExpressVPN Keys adalah pengelola kata sandi miliknya sendiri yang juga ditawarkan di aplikasi Android dan iOS. Menyediakan penyimpanan tak terbatas dan enkripsi untuk semua kata sandi online Anda, memudahkan akses akun. Ada juga generator kata sandi untuk menciptakan kata sandi yang aman dan unik untuk setiap layanan. Keys juga dapat digunakan di Windows, macOS, dan Linux melalui ekstensi perambannya.

Ekstensi Peramban untuk Chrome, Firefox, Edge, Brave, dan Vivaldi

Ekstensi peramban ExpressVPN memberi Anda beberapa opsi keamanan tambahan, tetapi Anda hanya dapat menggunakannya di desktop. Ada ekstensi peramban khusus untuk Chrome dan Firefox. Anda juga dapat menambahkannya ke Microsoft Edge, tetapi Anda perlu mengunduhnya melalui Chrome Web Store dan mengizinkan ekstensi dari toko lain dalam pengaturan Edge. Proses ini juga berlaku untuk Brave dan Vivaldi.

Alih-alih prokxi, ekstensi ini lebih seperti remote untuk aplikasi Anda. Ini baik karena memberi Anda semua fitur aplikasi. Anda perlu mengunduh ExpressVPN ke desktop Anda. Menghubungkan di peramban juga akan terhubung dengan aplikasi Anda.

Aplikasi untuk Amazon Fire TV, Smart TV, Apple TV, Nvidia Shield

Aplikasi khusus tersedia untuk banyak jenis smart TV dan pemutar media, jadi kita tidak harus memuat bersisian (sideload) melalui file APK (meskipun cara itu juga tersedia jika kita membutuhkannya).

Penguji kami memasang ExpressVPN pada Amazon Fire Stick. Diperlukan waktu beberapa menit lebih lama dari aplikasi desktop karena dia harus menggunakan remote control untuk memasukkan informasinya. Setelah terpasang, aplikasinya berjalan mulus dan konsisten dengan aplikasi untuk platform lain.

MediaStreamer - Berfungsi untuk Xbox, PlayStation, Nintendo, Smart TV, dan lainnya

MediaStreamer memungkinkan untuk menghubungkan ExpressVPN ke perangkat yang biasanya tidak bisa menjalankan VPN, seperti pada mesin game dan smart TV model lama. Perangkat tersebut tidak mendukung penggunaan VPN, namun kita bisa mengganti server DNS bakunya. Hal ini cukup mudah dengan menggantikan alamat server DNS dalam pengaturan internet perangkat dengan DNS milik MediaStreamer.

Perlu untuk diingat bahwa MediaStreamer hanya ditujukan untuk streaming saja dan tidak sama dengan VPN sebab kita tidak bisa berpindah antara berbagai lokasi. Setelah terhubung ke DNS MediaStreamer, lokasi di AS dan UK menjadi tersedia. Ini memungkinkan untuk mengakses platform streaming populer di negara tersebut dengan kualitas yang bagus dari mana saja di seluruh dunia.

Konfigurasi perangkat dengan MediaStreamer akan menggunakan satu dari 8 koneksi simultan perangkat. MediaStreamer tidak mengenkripsi lalu lintas internet atau menyembunyikan alamat IP, jadi kita tidak mendapatkan proteksi yang sama seperti saat menggunakan aplikasi penuh VPN. Namun, karena itu, kami tidak mencatat perbedaan apa pun dalam kecepatan ketika menggunakannya.

Waktu yang butuhkan rekan saya kurang dari 5 menit untuk menyiapkan MediaStreamer pada smart TV LG. Apa yang harus mereka lakukan hanya mendaftarkan IP mereka dengan akun ExpressVPN. Mereka akan diberikan IP MediaStreamer baru, dan hanya memerlukan beberapa detik untuk memasukkan alamat baru dalam pengaturan jaringan TV mereka.

Kompatibilitas Router

ExpressVPN mempunyai aplikasi berbasis browser untuk router, bersama dengan konfigurasi manual pada perangkat terpilih. Fitur bagus ini menjadikan ExpressVPN unggul, terutama dalam hal kemudahan penggunaan. Tidak banyak VPN yang memiliki aplikasi bagus untuk router.

Pemasangan aplikasi dengan metode router memberikan beberapa keuntungan. Kita bisa memanfaatkan jaringan server lengkap ExpressVPN, perlindungan semua perangkat yang terhubung dengan jaringan rumah, bahkan bagi perangkat yang biasanya tidak mendukung perangkat lunak VPN. Juga sangat efektif jika kita ingin menggunakan ExpressVPN pada Roku.

Selain itu, memungkinkan kita mengenkripsi koneksi dan menerobos pembatasan pada mesin game, smart TV, dan berbagai perangkat streaming, termasuk model Chromecast versi lebih lawas. Tetapi, favorit saya dalam hal pemasangan pada router adalah aplikasi ini melindungi jumlah perangkat tanpa batas.

Aplikasi router mencakup fitur fitur seperti tombol pemutus (kill switch) dan kanal terbagi (split tunneling). Di samping itu, panduan penyiapannya mudah diikuti, dan saya siap menjalankan kurang dari 10 menit. Aplikasi ini kompatibel dengan banyak model router mulai dari merek Asus, Linksys, Netgear, Microsoft, dan lain-lain.

Cara paling mudah untuk menyiapkan adalah membeli router yang ExpressVPN-nya siap pakai. Namun, ini merupakan metode paling mahal. Kita bisa menemukan beberapa router dengan firmware (perangkat lunak pabrik) sudah dikonfigurasi untuk kita di situs web ExpressVPN.

ExpressVPN juga menjual Aircove 6, router WiFi produknya sendiri. Dengan router ExpressVPN yang siap pakai, memungkinkan perangkat kita dipisahkan menjadi 5 kelompok yang berbeda di mana masing-masingnya terhubung ke server yang terpisah.

Teknologi WiFi 6-nya memberikan kecepatan yang tinggi, dan bahkan ada versi portabel yang dinamakan Aircove Go, alat ini tidak memerlukan kabel ethernet untuk terhubung. Karena kita bisa sepenuhnya nirkabel, akan sangat cocok cocok jika kita melakukan perjalanan dengan banyak perangkat teknologi. Setiap versi Aircove juga mempunyai keamanan terverifikasi yang diaudit secara independen oleh Cure53.

Koneksi Perangkat Simultan

Kita bisa menggunakan ExpressVPN pada 8 berbagai perangkat sekaligus dengan semua paketnya. Saya terkesan karena mereka memberikan menaikkan jumlah koneksi ini dari yang sebelumnya 5 perangkat tanpa menaikkan harganya. Jumlah ini lebih banyak dari yang diperbolehkan sebagian besar VPN, tetapi beberapa memang memberikan jumlah koneksi tak terbatas (Surfshark, Private Internet Access, dan IPVanish adalah beberapa yang cukup terkenal).

Untuk mengujinya, saya memasang ExpressVPN di Windows laptop, desktop Mac, iPhone, dan tablet Android. Saya menonton video YouTube yang sama di setiap perangkat sambil bermain Doom Eternal dengan banyak pemain online. Tidak satu pun dari video menunggu bufer atau kualitasnya menurun, dan tidak ada lag dalam game. Jadi, koneksi simultan tidak akan memengaruhi performa ExpressVPN.

Dengan demikian, kita bisa mendapatkan koneksi tidak terbatas jika memasang ExpressVPN pada router. Lebih mudah memasang dan menggunakan ExpressVPN dibandingkan dengan kebanyakan VPN lainnya karena aplikasi khusus router dan perangkat lunak pabrik. Setelah memasang router, kita juga akan mendapatkan koneksi perangkat tidak terbatas.

Harga

9.4
2 Tahun + 6 Bulan Gratis
$ 4.99 / bulan per bulan
1 Tahun + 4 Bulan Gratis
$ 6.25 / bulan per bulan
1 Bulan
$ 12.95 / bulan per bulan
Catatan Editor: ExpressVPN dan situs ini dimiliki oleh grup perusahaan yang sama.

Harga Bagus, Terutama untuk Paket Jangka Panjang

Anda dapat memilih dari 3 paket berlangganan yang berbeda, dengan paket terpanjang menawarkan nilai terbaik. Paket 1 bulan adalah pilihan yang baik jika Anda tidak yakin apakah Anda akan memerlukan VPN dalam jangka panjang, tapi dengan harga yang hampir $13 per bulan, cukup mahal dibandingkan dengan VPN lain.

Dan meskipun membayar di muka untuk paket 6 dan 12 bulan, kita bisa membuat penghematan besar. Selama satu tahun, harga paketnya hanya $4,99/bulan, yang 82% lebih murah daripada paket 1 bulan (ditambah dengan, mendapatkan 3 bulan gratis).

Bagi saya, ExpressVPN sepadan dengan harganya karena selama pengujian menjadi penyedia terbaik. Meskipun ada VPN bagus yang bisa didapatkan dengan harga lebih murah, ExpressVPN menjadi yang terbaik dalam berbagai bidang, seperi kecepatan, keandalan, layanan pelanggan, privasi, dan keamanan.

Paket yang lebih panjang periodenya bernilai terbaik, dan harganya hanya beberapa ribu rupiah per bulan lebih banyak dari harga pesaingnya. Selain itu, VPN ini tidak memiliki peningkatan harga yang luar biasa tinggi saat perpanjangan, tidak seperti beberapa VPN lain.

Kita bisa membeli ExpressVPN dengan kartu Visa, Mastercard, Paypal, Qiwi Wallet, Maestro, Bitcoin (melalui BitPay), dan banyak lagi. Untuk mendaftar secara anonim kita membayar dengan uang kripto dan menggunakan email yang bisa dibuang.

Kita mendapatkan jaminan refund 30 hari jika merasa tidak puas. Untuk menguji jaminannya, saya menghubungi melalui chat langsung bagian dukungan pelanggan dan meminta refund. Mereka bertanya mengapa saya membatalkan dan dengan cepat menyetujui pembatalan saya.

Screenshot of a conversation with ExpressVPN customer support where they approved our cancellation and refundHanya dalam 3 hari, semua uang saya dikembalikan ke rekening saya

Satu-satunya pengecualian adalah bagi pengguna iPhone yang memesan ExpressVPN melalui App Store Apple. Di sini, Anda mendapatkan uji coba 7 hari dan perlu meminta pengembalian dana dari Apple jika Anda memutuskan untuk tidak melanjutkan setelah 7 hari tersebut. Mereka tidak akan berkewajiban untuk memenuhi jaminan uang kembali 30 hari. Ini lah sebabnya saya menyarankan Anda selalu mendaftar di situs web ExpressVPN. Anda dapat dengan mudah mengunduhnya di telepon Anda dan masuk setelahnya.

Cara lain untuk menghemat uang adalah dengan mereferensikan teman. Ketika Anda melakukan itu, Anda berdua mendapatkan layanan gratis 30 hari. Di bawah pengaturan akun Anda, Anda akan melihat ikon paket hadiah kecil di mana Anda dapat memasukkan email mereka.

Keandalan & Dukungan

10.0

Ramah, Berpengetahuan, dan Cepat Merespons

Sangat cepat dan mudah untuk mengakses chat langsung ExpressVPN, tersedia dalam semua bahasa, termasuk dalam bahasa Indonesia, itu karena terjemahan otomatisnya yang didukung oleh Google. Saya diterima oleh chatbot dulu saat pertama masuk ke situs webnya. Saya biarkan chatnya menganggur dan bisa langsung terhubung kembali untuk mengajukan pertanyaan baru di waktu berikutnya. Pada kebanyakan VPN, kita harus melewati chatbot dulu setiap kalinya sebelum bisa berbicara dengan staf sesungguhnya.

Saya menghubungi bagian dukungan sebanyak lebih dari 20 kali selama menulis ulasan ini, dan setiap kalinya saya menerima tanggapan dari stafnya dalam hitungan menit. Mereka selalu memiliki jawaban untuk pertanyaan-pertanyaan saya, meskipun terkadang diperlukan 2 hingga 3 menit untuk meneliti pertanyaan yang sukar. Kita juga bisa meminta transkrip pembicaraan kita atau meminta stafnya mengirimkan jawaban melalui emai.

Screenshot showing a chat with the ExpressVPN Customer Support teamGunakan 3 titik untuk mengaktifkan/menonaktifkan pemberitahuan suara

Dalam hal keandalan, Saya tidak pernah sampai memasang ulang ExpressVPN pada semua perangkat saya, dan saya tidak pernah tahu kalau VPN ini gagal berfungsi. Hal itu bisa jadi hal sering menjadi masalah pada layanan yang kurang stabil. Sekiranya kita menemui masalah, bantuan tidak akan jauh.

Situs web ExpressVPN memiliki perpustakaan sangat besar untuk berbagai pertanyaan umum (FAQ), panduan penyiapan, dan tutorial video. Jika lebih suka untuk tidak berbicara dengan stafnya langsung, kemungkinan besar untuk menemukan jawaban kita di sana. VPN ini juga membebaskan kita untuk mengirim email langsung, meskipun jawabannya melalui respons otomatis saat saya mencobanya. Namun, jawabannya lumayan menyeluruh, dan mencakup tautan untuk informasi lebih lanjut.

Kesimpulan

Kesimpulan Akhir: Keandalan, Kecepatan Teratas, dan Keamanan Luar Biasa Membuatnya Layak dengan Harganya

Sebagian besar VPN terkemuka memiliki fitur yang menonjol atau daya tarik tertentu, sedangkan ExpressVPN menaklukkan pesaingnya di hampir semua kategori. VPN ini bisa dipastikan layanan yang tercepat dan paling andal dari yang pernah kami uji. Protokol Lightway miliknya sendiri cepat dan aman, cocok untuk streaming, dan bahkan terbukti di masa depan akan mampu menghadapi serangan komputasi kuantum.

Dari segi keamanan, ExpressVPN adalah seaman-amannya. Enkripsi tingkat militer dan server DNS pribadinya memastikan saya lolos semua tes kebocoran saya. Sebagai tambahan, mereka memiliki kebijakan tanpa pencatatan yang ketat dan berkantor pusat di Kepulauan Virgin Inggris yang ramah privasi. Kebijakan tersebut juga telah diaudit, sehingga Anda tahu keandalannya.

Satu-satunya kekurangannya adalah harganya yang sedikit lebih mahal dibandingkan VPN lain di luar sana. Namun, mengingat performa dan banyak fitur yang ditawarkan, tentu saja ini sangat sepadan. Plus, Anda selalu bisa menggunakan jaminan uang kembali jika Anda tidak puas dengannya.

hz-Y5ZXLADY
imgur-hz-Y5ZXLADY
  • Kami mendapatkan hasil kecepatan tertinggi
  • Bisa mengakses banyak platform streaming populer dari mana saja dengan aman
  • Jaringan server luas dengan 3.000 server di 105 negara, termasuk di Indonesia
  • Enkripsi tingkat militer dan tombol pemutus otomatis untuk melindungi data Anda
  • Kebijakan tanpa pencatatan yang ketat
  • Aplikasi khusus untuk banyak perangkat serta router
  • Protokol Lightway miliknya sangat cepat dan bagus untuk perangkat mobile
  • Dukungan obrolan langsung 24/7 yang luar biasa dalam bahasa Indonesia
  • Dilengkapi dengan jaminan uang kembali 30 hari

FAQ tentang ExpressVPN

Apakah ExpressVPN bisa dipercaya?

Ya, enkripsi kelas militernya, fitur keamanan tingkat lanjutnya, dan kebijakan tanpa pencatatan (no-log) yang ketat membuat ExpressVPN luar biasa aman dan tepercaya. Enkripsi AES 256-bit menyembunyikan kunci data dalam deretan angka sepanjang 78 digit, jadi hampir-hampir tidak terpecahkan.

Tombol pemutusnya (kill switch) memastikan IP asli selalu tersembunyi bahkan saat koneksi VPN terputus. Terutama sekali, ExpressVPN tidak menyimpan data mengenai lokasi atau aktivitas online pelanggan. VPN ini pernah mengalami ujian pada tahun 2017 ketika pemerintah Turki menyita server ExpressVPN dan tidak menemukan data apa pun yang bisa mereka gunakan di dalamnya.

ExpressVPN juga aman untuk digunakan karena berbasis di Kepulauan Virgin Inggris. Ini adalah negara tanpa hukum retensi data yang juga berada di luar yurisdiksi 14 Mata. Mereka tidak dapat dipaksa untuk berbagi data tentang warga negara atau perusahaan mereka oleh siapa pun. Dan, meskipun mereka adalah wilayah luar negeri Inggris, mereka beroperasi sepenuhnya di bawah aturan mereka sendiri.

Perangkat apa saja yang bisa menggunakan ExpressVPN?

Anda dapat menggunakan ExpressVPN di hampir setiap perangkat yang terhubung ke internet.

Perangkat berikut memiliki aplikasi khusus:

  • PC yang menjalankan Windows 7 atau lebih baru, macOS 10.10 ke atas, dan Linux (Ubuntu, Fedora, Arch, dan Raspbian)
  • iPhone dan iPad yang menjalankan iOS 12 dan lebih baru
  • Ponsel dan tablet Android dengan versi 5 ke atas
  • Router tertentu dari Asus, Linksys, dan Netgear
  • Android TV
  • Perangkat Amazon Fire (Fire TV, Tablet, Cube, dan Fire Stick)
  • Nvidia Shield
  • Apple TV
  • Chromecast dengan Google TV

Menghubungkan ExpressVPN ke router Anda memungkinkan Anda menghubungkan setiap perangkat yang mendukung WiFi ke VPN termasuk Chromecast (Generasi 1-3), sistem rumah pintar, dan semua model smart TV.

Anda juga dapat menggunakan fitur MediaStreamer untuk menghubungkan perangkat-perangkat ini:

  • Konsol Game seperti Xbox, Xbox One, PS4, PS5, Wii U, Nintendo Switch
  • Smart TV termasuk Samsung, Vizio, Sony, LG, dan lainnya
  • Perangkat Streaming seperti Roku
  • Router yang tidak mendukung aplikasi ExpressVPN

Apakah ExpressVPN lebih baik dari NordVPN?

Saya lebih merekomendasikan ExpressVPN daripada NordVPN. Kedua VPN tersebut hebat, dan NordVPN memang menawarkan nilai yang besar untuk uang Anda. Namun, ExpressVPN adalah VPN tercepat yang pernah saya uji. Juga menyediakan koneksi yang lebih stabil, meminimalkan gangguan atau putusnya koneksi VPN (masalah yang pernah saya alami sebelumnya dengan NordVPN).

Bisakah saya menggunakan ExpressVPN untuk menonton Netflix?

Ya, ExpressVPN dapat digunakan untuk Netflix. Tim pengujian internasional saya dan saya dapat menonton Netflix secara aman dari 20 negara berbeda. Pengujian di Inggris juga bisa menonton Disney+ dan BBC iPlayer, sedangkan tim saya di AS tidak ada masalah untuk streaming Hulu dan Amazon Prime Video. Faktanya, kami berhasil pada setiap layanan streaming yang kami uji, menyediakan video HD tanpa tersendat (lag). Sehingga, memungkinkan untuk mengakses lusinan pustaka Netflix dengan aman dari mana saja dengan ExpressVPN.

Apakah saya bisa mendapatkan ExpressVPN secara gratis?

Tidak ada paket gratis, namun di beberapa perangkat ada uji coba gratis. Namun, saya menyarankan menggunakan jaminan uang kembali ExpressVPN daripada menggunakan uji coba gratis.

Periode gratis ini telah dihentikan untuk para pengguna desktop, tetapi di iPhone atau Android masih tersedia uji coba gratis 7 hari. Saya tidak menyarankannya karena ini akan mencegah Anda menggunakan 30 hari jaminan uang kembali. Anda juga harus membatalkan setidaknya 24 jam sebelum akhir dari uji coba. Terakhir, uji coba gratis ini ditangani melalui toko Apple dan Google Play. Artinya Anda tidak dapat menghubungi obrolan langsung tim dukungan pelanggan 24/7 ExpressVPN untuk meminta pengembalian dana.

Berapa biaya ExpressVPN?

Anda dapat mendapatkan paket dengan harga serendah $4,99/bulan. Paket jangka pendek umumnya lebih mahal daripada paket jangka panjang. Dengan langganan setahun, Anda bisa menghemat 82% dibandingkan dengan paket bulanan. Saya menyarankan untuk memilih paket tahunan, terutama karena Anda masih memiliki 30 hari untuk meminta pengembalian dana jika Anda tidak menyukainya.

Apakah sulit untuk membatalkan langganan ExpressVPN?

Tidak, membatalkan langganan Anda pada ExpressVPN itu mudah. Jika tidak memenuhi kebutuhan Anda, Anda memiliki opsi untuk menggunakan jaminan uang kembali 30 hari dan mendapatkan pengembalian dana penuh. Saya secara pribadi menguji kebijakannya dan mendapati itu dapat dipercaya. Menghubungi layanan pelanggan untuk meminta pengembalian dana hanya memakan waktu beberapa menit saja. Dalam tiga hari, seluruh jumlah berhasil dikembalikan ke rekening saya.

Apakah ExpressVPN bagus untuk Indonesia?

Ya, ExpressVPN adalah pilihan yang tepat untuk Indonesia. Dengan jaringan server luas dan fitur keamanan yang kuat, ExpressVPN menawarkan pengalaman VPN yang andal dan aman bagi pengguna di Indonesia.

ExpressVPN menyediakan jaringan server global yang ekspansif dengan lokasi di Indonesia, membantu Anda mencapai koneksi yang cepat dan andal. Baik Anda ingin streaming program-program Indonesia, menggunakan layanan keuangan, atau hanya menjelajah web, ExpressVPN menawarkan server yang handal untuk memastikan pengalaman yang mulus.

Haruskah saya terus-menerus mengaktifkan ExpressVPN?

Menjalankan ExpressVPN secara konstan merupakan keuntungan pada privasi dan keamanan. Jika aktivitas online sering kali menyangkut transaksi yang sensitif atau mengunduh banyak berkas torrent, terus mengaktifkan VPN bisa memproteksi data dari ancaman siber. Saya juga merekomendasikannya jika kita sering mengakses jaringan Wi-Fi publik.

Apakah ExpressVPN akan memperlambat koneksi saya?

Ya, tetapi perbedaannya sangat kecil sehingga hampir tidak akan Anda rasakan. Setiap VPN akan sedikit memperlambat koneksi Anda karena memerlukan waktu untuk mengenkripsi dan menyalurkan lalu lintas Anda melalui servernya. Namun, server lokal ExpressVPN mengalami penurunan kecepatan unduhan hanya 1% di server terdekat. Sebagian besar VPN menurunkan kecepatan Anda lebih banyak, jadi ini adalah statistik yang sangat mengesankan. Ini juga memberikan saya kecepatan jarak jauh tercepat yang pernah saya lihat.

Jaminan Uang Kembali (Hari): 30
Aplikasi Ponsel:
Jumlah perangkat per lisensi: 8
Paket VPN: expressvpn.com
Kami mengulas vendor tidak hanya setelah melalui pengujian dan penelitian yang ketat namun juga mempertimbangkan tanggapan Anda dan komisi afiliasi dari para penyedia jasa. Beberapa penyedia merupakan milik perusahaan induk kami.
Ketahui selengkapnya
vpnMentor didirikan pada tahun 2014 untuk mengulas layanan-layanan VPN dan mencakup materi yang terkait dengan privasi. Saat ini, tim kami yang terdiri dari ratusan peneliti keamanan siber, penulis, dan editor terus berjuang untuk membantu pembaca mendapatkan kebebasan online mereka bekerja sama dengan Kape Technologies PLC, yang juga menjadi pemilik dari produk-produk berikut: ExpressVPN, CyberGhost, ZenMate, Private Internet Access, dan Intego, yang mungkin juga diulas pada situs web ini. Ulasan yang diterbitkan pada vpnMentor bisa dipercaya sebagai informasi yang akurat hingga tanggal penerbitan setiap artikel, dan ditulis sesuai dengan standar pengulasan kami yang ketat dengan memprioritaskan, pengamatan yang profesional dan jujur dari penulis ulasan, juga dengan mempertimbangkan kemampuan dan kualitas teknik dari produk sekaligus dengan nilai komersialnya bagi para pengguna. Ulasan dan peringkat yang kami publikasikan bisa juga mempertimbangkan kepemilikan bersama seperti yang kami singgung di atas, dan komisi afiliasi yang kami peroleh dari pembelian melalui tautan di situs web kami. Kami tidak mengulas semua penyedia VPN dan informasi ini diyakini keakuratannya hingga tanggal penerbitan setiap artikel.
ExpressVPN Ulasan pengguna (Ulasan pengguna tidak diverifikasi)

Tulis Ulasan tentang ExpressVPN

Harap nilai VPN

Semua Kecepatan Streaming Keamanan Layanan pelanggan
Ibrahim
Ibrahim
10/10
Kinerja bagus dan harganya tepat.

Coba ExpressVPN selama sebulan dan setelah bulan itu langsung mengambil paket setahun penuh. Koneksi solid dan antarmuka ramah pengguna. Sangat direkomendasikan setidaknya cobalah selama sebulan untuk menyimpulkan opini Anda sendiri.

Hartono
Hartono
10/10
Sangat pantas dengan harganya

Meskipun bukan pilihan paling murah, saya sudah banyak mencoba layanan lain, dan sejauh ini Express VPN adalah layanan yang paling dapat dipercaya dan diandalkan terutama ketika saya pulang ke Cina. Dukungannya luar biasa, petugasnya ramah dan cepat menghubungi saya kembali, dan opsi Live Chat-nya juga fantastis. Saya kira layanan ini sangat pantas dengan harganya untuk layanan yang profesional seperti ini.

Adi Surya
Adi Surya
10/10
Harganya sedikit mahal tetapi secara keseluruhan masih pantas

Saya sangat peduli dengan privasi saya. Itulah alasannya kenapa saya memutuskan untuk ikut dan memakai ExpressVPN. Tidak seperti aplikasi VPN lain, jaringan ExpressVPN menggunakan enkripsi 256 bit. Servernya juga cepat dan mereka tidak pernah mencatat kegiatan saya. Untuk saya itu sudah cukup bagus.

Bandingkan ExpressVPN dengan sejumlah VPN unggulan lainnya
Skor Kami: 9.7
Skor Kami: 9.5
Skor Kami: 9.4
Skor Kami: 9.3
Catatan editor: Transparansi dan sifat yang netral sangat penting artinya bagi kami ketika menyajikan bagi Anda pilihan VPN terbaik. Beberapa produk terkemuka dalam industri ini ada dalam daftar kami, termasuk Intego, Private Internet Access, CyberGhost, dan ExpressVPN yang dimiliki oleh Kape Technologies, perusahaan induk kami. VPN pilihan kami dipilih setelah melalui proses pengujian yang menyeluruh.

Tentang Penulis

Keira adalah penulis teknologi profesional dan penggemar keamanan siber. Dia adalah pendukung kebebasan digital dan privasi online.

Apakah artikel ini bermanfaat?
Mohon maaf!
(Minimal 10 huruf.)